Kamis, 14 April 2011

Persija Restui RD ke Timnas

Jalan Rahmad Darmawan untuk membesut tim nasional tampaknya semakin lapang. Hal tersebut menyusul restu yang dikeluarkan manajemen Persija Jakarta, untuk bersedia melepas pelatih mereka.
"Menangani tim nasional adalah puncak karir semua pelatih di dunia. Untuk itu, saya percaya Rahmad Darmawan juga memiliki cita-cita tersebut. Sehingga, kami hanya bisa mendoakan dan mendukung jika itu jalan yang tepat dan ingin ditempuhnya," terang Manajer sekaligus pengelola Persija, Harianto Badjoeri kepada BOLA.NET, di Jakarta (14/4).
Meski demikian, Badjoeri mengaku berat melepas RD-panggilan Rahmad Darmawan- ke timnas. Pasalnya, Persija sedang berada pada posisi yang genting untuk merealisasikan target Juara Indonesia Super Liga (ISL) 2010/2011. Manajemen klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut meminta agar pemerintah membayar kompensasi penuh atas pemanggilan Rahmad.
“Kami sedang berada di posisi keempat dan butuh konsentrasi penuh untuk menghadapi sisa laga yang ada agar bisa bersaing merebut gelar juara. Apalagi, sejak awal, kami memang menargetkan Rahmad Darmawan untuk mewujudkan ambisi Juara,” lanjutnya.
Seperti dikabarkan oleh manajemen Persija, RD masih terikat kontrak hingga akhir Juni 2011. Menurut Badjoeri, pihaknya akan berusaha mencari pelatih baru untuk mendampingi Bambang Pamungkas dan kawan-kawan bila Rahmad terpilih nantinya (esa/fjr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman

Powered By Blogger